Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

CARA MENGHILANGKAN BENJOLAN DIBADAN KELINCI ABSES

BENJOLAN DIBADAN KELINCI (ABSES)-Disebuah diskusi  ada keluhan oleh rekan kita mas Iswanto dari Tegal, yg katanya ternak kelincinya sering mengalami semacam bisul/abses.

Lalu  ditanya oleh pak guru  diberi pakan apa? karena timbul kecurigaan , pasti masalahnya berawal dari pakan yg kelebihan lemak. Dan ternyata benar , mas iswanto  memberi pakan ampas tahu yg dicampur dengan dedak halus. Disini letak problemanya.

Kandungan lemak di ampas tahu bisa berkisar 6 - 9 %, justru lebih tinggi dari tahunya sendiri. Seharusnya ampas tahu ini kita campur dgn dedak kasar ataupun polard yg kandungan lemaknya lebih rendah sehingga bisa menurunkan kadar lemak tadi sampai bisa mencapai +/- 5%.

Disini memang njelimetnya kalau kita mau mendesain pakan. Tapi dengan bantuan komputer atau kalkulator kita bisa kutak katik sampai bisa mendapatkan campuran bahan2 pakan yg sesuai kita inginkan.

Baca Juga : jenis hijauan yang bagus untuk kelinci
kelinci salju
Baca Juga : Cara mengobati kelinci diare atau mencret
 Lalu kenapa dengan kelebihan lemak tadi ? Seperti kita ketahui : semua makanan yg diserap oleh usus dan masuk kedalam peredaran darah, baik itu asam amino, lemak yg berupa lipida ataupun glucosa kesemuanya akan didistribusikan oleh hati.

Jadi hatilah yg bekerja membagi-bagikan asam amino kemasing-masing jaringan dengan identitynya dan begitu juga dengan lemak.


Lemak akan didistribusikan sesuai tempat2 yg membutuhkan dengan identitas tertentu.
Apabila serapan lemak ini berlebihan, maka lemak yg menerobos melalui hati tadi tanpa di beri identitas maka akan masuk kedalam jaringan sel,

dan celakanya karena tanpa identitas tadi maka si lemak akan dianggap sebagai benda asing oleh zat anti body.

Akan terjadi penyerangan oleh darah putih karena dianggap benda asing tadi. Hasil sekresinya akan berupa nanah.Apabila hal ini berlangsung terus menerus maka akan terjadi abses/pembengkakan jaring dan ini yg tadi dikatakan sebagai bisul…

jadi harus hati2 dalam mendesign pakan kelinci…terutama untuk produsen2 pelet….
Baca Juga : Cara membuat pelet kelinci yang benar